Sabtu, 30 Juni 2012

Masih setia dengan kotak imajinasiku



Hanya dengan menciptakan kotak ini aku bisa berkata sesuai apa yang ku mau

Hanya dikotak ini aku bisa berekspresi sesuai dengan apa yang aku rasakan

Di kotak ini aku bisa bebas ngapain aja,
Tapi ternyata tidak semudah  itu
Aku stuck
Aku panic
Aku bingung

Benar katamu, kalau balasanmu semakin tidak bisa dipahami, semakin luas tidak ada titik temu
Ya..aku tahu kalau ini hal yang konyol, menghabiskan waktu hanya untuk berimajinasi,  memikirkan hal yang seharusnya tidak kita fikirkan saat ini.

Aku ingin keluar dari kotak ini, aku terperangkap….aaahhh aku sudah ngantuk tapi susah untuk tidur #maksudnya?

Tenggorokanku gatal, ingin sekali batuk- batuk
Uhuk-uhuk-uhuk ……



Kalau Cinta, ya Biasa saja
Sakit yang mengajariku
Luka yang membuatku  bisa mengatakan “biasa saja ya?”
Aku tidak takut terluka, tapi aku takut dilukai
Hmmm…

Aku pernah mendengar bahwa segala sesuatu yang berlebihan itu tidak baik,
Begitu juga dengan perasaan yang berlebihan, entah itu perasaan suka atau benci
Sebelumnya dua kata itu punya perbedaan makna yang tipis dan seringkali ketika kita merasakan suka pasti ada benci, kalau kita benci pasti ada suka.

Mungkin dulu aku terlalu berlebihan, hingga pengalaman itu tidak bisa kulupakan, hingga perasaan itu membuatku takut benar-benar takut
Hingga perasaan itu kini membuatku lupa bagaimana caraku mencintai dan dicintai
Aku lupa, entah aku melupakannya begitu saja

Dan sekarang
Aku hanya ingin semuanya mengalir biasa saja sesuai dengan arusnya
Aku hanya ingin nantinya jika aku yang memendam perasaan ini kamu juga merasakan tanpa harus kuberitahu bahkan biarkan semuanya biasa saja…
Maaf…





Aku masih normal kan?



Entahlah, harus dengan apa aku bisa mengungkapkan apa yang aku rasakan saat ini
Andaikan ada mesin yang bisa membaca fikiran, dan mesin pembaca hati, pasti aku tidak akan sulit untuk mencari kata- kata untuk mewakili perasaan ini.

Sungguh aku belum tahu, bahkan aku belum bisa menjawabnya dengan dua pilihan kata Iya atau tidak,
Karena menurutku semua ini masih abstrak,

Jauh…aku belum bisa menemukan titik temu bayang itu
karena
Jaraklah yang telah merusaknya…
Jaraklah yang membuatku masih belum percaya dengan apa yang kamu katakan
Jaraklah yang selalu merubah cara pandangku terhadapmu

Sampai aku lupa seperti apa wajahmu,
Sampai aku lupa seperti apa mimic bicaramu ketika kamu mengucapkan kata sayang
Semua itu karena jarak…

Maafkan aku yang belum bisa menjawab semua kepastian ini
Bahkan aku merasa aku bodoh, aku tidak normal ketika perasaan itu ada untuk ku, yang seharusnya aku membalasnya dengan bahagia

karena
Aku masih belum percaya dengan jarak …


Haruskah kita berada di dalam satu kotak imajinasi agar kita bisa bertemu dan mencurahkan segala yang ada layaknya kita bercengkerama?

Ingatkah, pertemuan itu hanya singkat…
jangan jadikan pertemuan itu sebagai awal tumbuhnya cinta ini,

karena aku yakin bukan pertemuanlah yang membuat cinta, tapi hati dan sesuatu yang tidak bisa di ungkapkan oleh  kata-kata



Malam ini aku ingin berteriak “AKU BAHAGIA”!!!!



Aku bahagia ya Allah terimaksih atas semua kebahagiaan yang selalu Engkau limpahkan kepada hamba.hmmmm..

Akhirnya aku bisa menulis, meski yang ku tulis bukan cerita yang mahal, bukan bercerita tentang orang yang besar, atau pelaku utama yang special, tapi aku cukup lega bisa menuliskan cerita tentang perasaanku sendiri. Sudah sekian lama aku merindukan saat- saat seperti ini, jam 22.00 atau lewat dan mataku masih terbuka lebar serta semangat untuk menyambut hari esok lebih baik dan mengevaluasi hari ini, dan masih sempat untuk bercerita dengan toshiku hhmmmm…senangnya ..lala..lala..lala..

Hari ini aku bahagia ya Allah, bukan karena puas bisa mengerjakan ujian tengah semester dengan lancar, bukan karena aku sedang tidak ada tugas atau beban fikiran, tapi karena hari ini Engkau pertemukan hamba dengan orang- orang yang aku rindukan. Mereka …ya…tawanya J ..candanya J…semangatnya :D membuat aku tak bisa jauh – jauh dari mereka…J

EDSA karenamu aku bangga…dirimu pulalah  yang telah mempertemukanku dengan orang – orang pilihan dan luarbiasa…seperti mereka.

Meskipun hanya sebentar, tapi aku cukup puas dan banyak hal yang aku dapatkan dari mereka dan tidak sedikit dari mereka bisa ku  jadikan tauladan maupun semangat hidup, semangat kuliah, dan semangat membahagiakan orangtua…J

Mungkin dulu zuhri atau hani pernah berkata bahwa, masuk EDSA adalah kesalahan terindah bagi kita…
Tapi memang benar…dan kesalahan  inilah yang membuatku ingin mengulanginya kembali…
Rindu  kalian kakak …J

Tentang komunitas ini, yang mempertemukan kita semua…
“EDSA itu organisasi ?”

Kitalah organisasi yang berbeda dari yang lainnya, bahkan tidak sekedar organisasi, tapi keluarga……
Keluarga …yang selau ada saat butuh, selalu memberi semangat ketika sedang jatuh #persepsiku
mungkin dulu aku adalah seorang yang takut berteman, takut berinteraksi, takut dikenal orang banyak, takut sibuk, tapi EDSA  membuat semua rasa itu tiada, bahkan aku menikmati hal yang bertolak belakang dengan rasa itu…rasanya nyaman…
Dan hanya kalian kebahagiaanku saat ini…

Antara bangga dan bahagia …punya EDSA”
Bahkan kebahagiaan ini bercampur dengan rasa bangga serta ucapan syukur yang luarbiasa “untung masuk EDSA ya ? kalau tidak? Aku hanya akan menjadi mahasiswa yang sangat biasa sekali dan tidak akan pernah tau apa- apa tentang hidup ini. Syukurku berlipat –lipat pokoknya…,
EDSAaaaa…J

Saat ini EDSA banyak menginspiratori banyak orang maupun organisasi yang tentunya mengetahui terlebih dahulu siapa itu EDSA. Malam ini tanggal 20 april 2012, EDSA kedatangan tamu yang mungkin  wah dimata orang yang mendengarkan, HMPS EDSA UNY, yang notabene kampus terbaik dan negeri  
YOGYAKARTA, dan kampus impian saya, dan kampusnya someone , mereka berkunjung hanya ingin kenal dan tahu tentang EDSA bahasa formalnya sih studi banding, “Subhanallah”ini hal yang membanggakan bukan ?(#biasa aja sih)

Bukan sekedar ini, hubungan internal dan eksternal antara EDSA dengan orang –orang atau organisasi lain di UAD juga semakin membaik seiring berjalannya waktu.

”aku bangga dan bahagia menjadi bagian dari EDSA..EDSA……………aku bahagia…malam ini.
Tapi beban berat tidak akan lepas dari EDSA, karena pepatah mengatakan “ semakin tinggi jabatan seseorang, semakin besar ujian yang dihadapinya”. Pepatah tersebut terbukti dengan  …adanya masalah –masalah yang dihadapi EDSA, tapi semua masalah mengalir hingga semuanya menjadi baik seperti apa yang sudah terbangun.

Nama baik EDSA UAD notebene HMPS terbaik se- UAD periode 2011/2012 menjadi beban terberat EDSA UAD, kita hanya beranggotakan 34 mahsiswa/I jauh berebeda dengan jumlah anggota HMPS EDSA UNY yang jumlahnya ratusan mahasiswa, menurut salah satu anggota EDSA UNY yang berkunjung ke EDSA’s office. 

Mereka berbeda sekali dengan EDSA UAD yang sangat erat hubungannya dengan anggota- anggotanya, tapi menurut informasi EDSA UNY beranggotakan ratusan mahasiswa yang tergabung didalamnya, terus pertanyaan muncul, gimana cara mengkoordinasikannya ya? Kita aja yang hanya 34 sudah terlalu riweh dan tidak hanya satu atau dua yang kadang- kadang disappear,

Tapi menurut mereka ya itulah EDSAnya mereka, program kerja juga berjalan perdivisi, panitia yang tergabung dalam acaranya pun harus diadakan recruitment dulu,
:waduuuh keren beuuud sih kalau memang itu bisa terlaksana, jadi bukan hanya pengurus yang aksis dan berpengalaman dalam kepanitiaan, tapi semua mahasiswa yang ada didalam prodi tersebut ikut berpartisiapasi,

Berbagai macam pertanyaan muncul dikepalaku, perbandingan itu membuat kata impossible buat saya kalau hal itu diterapkan di Edsa UAD, yaaa tahu sendirilah ya? 

Tidak perlu saya jelaskan dengan berkoar- koar, nggak enak didengar tetangga.xixixix..(hah buntu antara kebelet pipis, bingung mau ngomongin apa lagi, ngantuk …udah jam 01.30 niiiii gilaaaaaaaaa ajeee )
Yah..that’s all soal Studi banding, kalaupun mau dibandiing- bandingkan jelas berbeda …
2011 in action, our  proker


Bukti kebersamaan, pengorbanan, kerjakeras dan kekeluargaan kitaaaa……..

Bang raditya dika, berhasil kita datangkan dalam rangka mewujudkan prokernya penalaran, dalam rangka talkshow Entrepreneurship through creative writing,
Dan saya jadi KSK dikepanitiaan itu , dan saya senang sekaliiiiii…..xixiixixixixix
3 desember 2011 hari sabtu …..@kampus 3 UAD
Moment terindah, kebersamaan kita terasa , moment terburuk, nggak bisa foto bareng radit soalnya jaga stand di luar..hufffffhmmm gara- gara itu saya jadi suka sensi sama kamera dan foto-foto….hahahha

Cara estafet ngangkat kursi, begitu terasa”ringan sama dijinjing, berat sama dipikul”
Jspeechless”airmata mbrebes mili nek kelingan …L

I LOVE EDSA ‘11

 Seminar Nasional Pendidikan Karakter oleh pak arif rahman …..guru besar UNJ………apiikkk J
Daaaaaaaaaaaannnnnnnnnnnnnn masih banyak cerita ku bersama mereka.





Kerinduan yang mengilukan


Tiba – tiba saya ingin menulis lagi…@ 26 mey 2012

Terasa ngilu sekali lengan kiri saya. Sering merasakan ngilu ini ketika sesuatu mengenai hati saya. Bismillah dan Alhamdulillah hari ini saya sudah semangat, at least lebih baik dari hari kemarin. 

Mengawali hari ini dengan sholat subuh yang tidak kesiangan, lanjut baca alqur’an dan setelah itu masih bisa belajar, rasanya sungguh luarbiasa Alhamdulillah bahkan ada sedikit pujian dari dosen yang selama ini membuat hidup saya tidak tenang kalau ada tugas yang diberikan, next masih bisa nyuci baju dan sorenya kering, paling tidak besok pakai baju yang layak pakai untuk refresh ‘hahaha semoga  besok bener- bener refresh yang sempurna amiin..

Ngillllllllluuuuuuuuuuuuu ya Allah antara rindu… rindu yang tak bertepi, rindu orangtua, rindu keluarga, rindu rumah, rindu someone, rindu surga dan rindu Engkau ya Allah,  kepala ini memang kecil, tapi kepala ini butuh sandaran hanya untuk sebentar saja ya Allah.  sekian lama saya merindukan Engkau di saat malam tahajud… rasanya lama sekali saya kehilangan moment itu, alasannya hanya satu, malas !
Kapan ya Allah hamba bisa menangis lagi di atas sajadah dan tetesan air mata membasahi kalam Mu ya Allaaaaaaahhhhhhhhhhhhh, 

dengarkan curhatku :’(
Ya Allahhhhhhhhhhhhhhhhh……

saya ingin sekali menjerit ya Allah… , tapi tanpa harus menjerit pun Engkau pasti lebih dulu mengerti hamba yang lemah ini…

Astaghfirullah robbal baroya … astaghfirullah minalkhotoooya…robbi zidni ngilmannafinga… wawazidni ngamalangsoliha… amin ya Allah… amin Ya Allah amin yA Allah ya Robbal ‘alamiin…


HOooOooOOoo……BOoks ?? Iam coming


Hari itu tanggal berapa ya ?owh yang saya ingat ketika ayang ridwan marah- marah dikelas tambahan karena mahasiswa dikelasnya pada bolos kuliah, dan finally kuliah dibubarkan ..grrrrr…semoga tidak terulang lagi kejadian itu, selasa 5 juni 2012. We love Mr. ridwan kok J

Karena kuliah sertifikasi 3 kosong, jadi saya langsung meluncurkan diri ke Togamas…
toko buku yang berada di jalan gejayan…hehehe J

awalnya tidak terfikirkan mau beli buku apa, saking bingungnya sih, banyak buku baru, dan best seller yang ingin saya borong. Hahaha… nggak apa-apa uang habis demi buku, dari pada uang habis buat yang lainnya, kalau masalah buku yang best seller dan menarik saat ini saya tidak pernah eman dengan uang. Huuuh sok !  …gaya lah   ^___^

ya emang gitu kok kenyataannya, upah mengajar selama satu bulan habis buat borong buku, bayar langganan Koran, bayar listrik, bayar iuran dan pengeluaran diluar dugaan/ diluar jatah
"asik tau menghabiskan uang hasil jerih payah sendiri …dan sekarang saatnya menabung untuk membelikan oleh-oleh untuk keluarga tercinta ibu, bapak, adik, kakak, ponakan, simbah, hoho orang sekampung deh…krik-krik-krik semoga ya bissaa!!!amiin

sesampai di Togamas saya langsung menuju ketempat penitipan barang, karena peraturannya, siapapun yang masuk ke toko buku tersebut harus menanggalkan tas ransel, dan jaketnya ditempat penitipan barang yang sudah disediakan, tanpa harus bingung, langsung saya tanggalkan barang- barang yang saya bawa, hanya menggenggam dompet merk Paris bekas dan segera masuk ke lautan buku yang  tidak seluas lautan di dunia ini, memang : wooo….. J

Huuuuh ….langsung bingung saya, ngiler melihat tumpukan buku- buku  tersebut, mikir aja sambil mengapresiasikan penulis- penulis buku yang best seller maupun tidak. Saya jadi tertantang untuk bisa jadi penulis seperti mereka, tapi saya rasa niat ini masih setengah- setengah lantaran saya pemalas dan bukan orang yang pandai merangkai kata- kata yang indah. ( bener juga kata ridho, saya bukan orang yang creative, makasih atas kritiknya ya Mr. paitt?)

tapi I will, I wanna Do that !!!!!

setelah mengelilingi rak- rak buku  yang lumayan sempit, akhirnya saya menemukan 3 buah buku best seller yang sudah ngiler pengen saya beli diantaranya adalah “si cacing dan kotoran kesayangannya penulis Ajahm brahm, melukis pelangi catatan hati oki setiana dewi & berjuta rasanya karya tereliye. Kali ini mumpung awal bulan saya borong tiga – tiganya

dan setelah 3 hari kemudian akhirnya saya berhasil menyelesaikan satu buah buku karya Oki Setiana Dewi pemeran artis ana althafunnisa di film Ketika Cinta Bertasbih, yang saya kagumi kesolehannya, kepandaiannya, kerja kerasnya, dan usaha untuk berubah menjadi lebih baik. Saya jadikan kisah hidup dia ssebagai motivasi hidup yang semakin hari semakin loyo, nggak ada semangat apapun L sedih

dan setelah ini saya akan membuat synopsis mengenai cerita buku tersebut. Ditunggu saja kisah nyata seorang Oki Setiana Dewi yang sekarang jadi sosok muslimah yang patut dijadikan tauladan bagi muslimah yang lain. Terutama saya J

Mb oki... salam kenal dari saya ya? hehhe
Semoga Allah memberika kesempatan kepada kita agar bisa bertemu amiiiin ..
                                                                                  
                                                                                -SEKIAN-


Rabu, 20 Juni 2012

Kemana jatidiri saya ??


Kemana jatidiri saya ??

Wah Ternyata !!gak nyangka ..wah dek ihiiiiirrr, kamu cantik banget lo dek ..(comment-comment di facebook )

Bla…bla.. setelah 2 menit  upload foto, dan hasil membuktikan banyak sekali yang ngelike foto ini..”Allohuakbar…salah upload …hihihihi..maluuuuuu beuuuuudddddd..

Foto yang saya upload adalah foto dengan dandanan modis, jilbabnya aja sih, bukan orangnya dan orang akan heran melihat foto itu, soalnya nggak biasa bahkan tidak pernah seorang Khusnul Khoiriyah dandan seperti itu..Huuuuwww…
Orang yang sudah mengenal saya, pasti tidak akan percaya kalau ini adalah saya, looh# saya juga setengah tidak percaya kalau ini adalah khusnul khoiriyah .


bahwa aku bukanlah siapa- siapa di bumi ini, hanya terlahir dari setetes sperma #wew ngeriii
bukan wanita yang special, terkenal, bukan wanita yang di idam2kan kebanyakan lelaki, tapi saya wanita sejati :) itu buktinya saya benar- benar cantik #difoto doang & karena saya dandan,

kita  pasti tau kan foto itu  kebanyakan pembohongan publik # nah loo

dan ada seseorang  sering memanggil saya "manis" katanya sih saya manis, nggak tau deh ngeliatnya dari bolongan mana #sedotan permen lolipop kali :)

tapi bersyukur lah, apapun saya, saya makhluk ciptaan Allah, patut bersykur.

Cantik itu relatif kan menurut sebagian orang dan pastinya Allah sudah membagi adil atas bentuk rupa kita sebagai manusianya. 

"Lalu nikmat yang mana lagi yang kita dustakan??
 : surat Arrahman 

saya dilahirkan dari rahim seorang ibu yang luar biasa, karena saya adalah bayi keempat yang beliau lahirkan dengan selamat, tanpa cacat sama seperti kakak- kakak saya.

bukan berasal dari keluarga yang berlebih, berpendidikan tinggi tapi alhamdulillah orangtua saya sangat peduli dengan pendidikan anak- anaknya, walaupun mereka tidak sekolah tinggi. Mereka ingin anak- anaknya menjadi orang yang lebih baik dari pada kehidupan mereka. bahkan tidak segan- segan menyekolahkan anaknya sampai keluar Sumatra. Orangtua saya bukan juga orang kaya yang banyak uang dan berlebih, tapi semua rizki yang Allah beri sangat cukup untuk kehidupan kami, sekolah terutama. benar- benar aku sayang mereka...saya janji akan membahagiakan Kalian ...



Hmmm ..subhanalloh…saya jadi bingung mencari jati diri, sebenarnya saya itu gimana sih ? selama kuliah ini saya lebih suka berdandan biasa saja, apalagi ketika di kampus, benar- benar tidak menunjukkan kalau saya adalah seorang mahasiswa, ya emang bukan mahasiswa karena saya adalah mahasiswi J hehe,

tapi saya sudah biasa sih berpenampilan yang biasa – biasa saja,  warna tabrak lari lah pokoknya ngawurr ajaPD saya bertambah karena sahabat- sahabat saya tidak jauh berbeda penampilannya dengan saya..xixixi (maksudnya simple dan biasa aja, nggak berlebihan)

Terkadang saya malu kalau memakai pakaian yang bermerek, modis dan ngejreng, kadang saya berkaca diri saya ini siapa lo? Duit juga masih minta- minta #minta orangtua maksudnya.

Cantik juga enggak, pinter juga enggak, alim or something better juga kagak. Saya malu ya Allah kalau hanya berpenampilan modis, cantik tapi saya nggak bisa apa- apa. Mending aja jelek tapi otak topcer, mending lagi otak topcer penampilan oke.

Nah tuu terus criteria yang saat ini ada pada diri saya ? seperti apa sih jatidiri saya ?
Dan bagaimana saya mencari jati diri kalau hidup saya hanya biasa- biasa saja, Cuma pasrah, tanpa usaha keras, maksimal. I don’t know who am I?


tapi kalau diperhatikan saya manis juga ya ? hehehe
Tapi saya akan tetap menjadi saya, be my self... 
Tapi saya selalu berfikir ulang, Karena saya dominan menggunakan otak kiri jadi saya pemikir banget orangnya, apa- apa difikir, dibikin pusing sendiri ya Cuma difikir tok not action tapi saya bukan NATO ya? “saya malah jarang ngomong kok, kalau sebel ya dirasain, dilupakan, seneng ya dinikmati, tanpa ekspresi.
Berfikir ulang karena saya bukan orang yang cantik, dan bukan orang yang PD soal penampilan, saya lebih suka jadi orang yang biasa saja dalam hal penampilan #aneh ya?
tapi itulah bagian dari kehidupan saya, mungkin ini jati diri saya yang sesungguhnya.


saya ingin mencari jatidiri saya yang sesungguhnya, biar saya nggak hidup terombang- ambing dalam prinsip dan mindset yang nggak jelas….
Tapi saya bingung, gimana caranya?

Kalau style hidup dan belajar
Saya akui saya bukan kinestetik, bukan auditory, lebih tepatnya visual mungkin…
Yang bisa memahami sesuatu harus dengan gambar, penjelasan secara detail, tapi bukan berarti saya lemot juga sih tapi emang kadang- kadang suka loding lama sih, baru bisa ketawa soal sesuatu yang lucu dan abstrak setelah orang lain ketawa ngakak dan berhenti, baru saya bisa ngeh”
Jadi gimana dong?”
Still confused dengan hidup sendiri
Khusnul khoiriyah : nama yang bagus, tapi terkadang orang yang baru kenal aku, bingung mau panggil aku apa??
Unul?inul?cunul?cunak?khus? dan apa lagi ?? entahlah dari namaku aja sudah tidak konsisten? Masih bingung orang mau panggil apa “

Ya Allah saya kepengen banget jadi diri saya sendiri dengan segala kekurangan dan kelebihan, dan semua tentang saya, saya tidak mau jadi orang yang munafik didepanMu atau didepan sesamaku, Ya Allah dan saya sudah merasa bosan dengan hidup saya yang selalu menyerah dan putus asa ini.

Mohon ampunanMU dan bimbinganMU ya Allah …
JJJJJJJ
Apakah anda kira ini saya? Haha


Dan ini saya lagi ?
Haha lucu ya saya? Bentuk tubuh terlihat aneh…hohoh
Terlihat dewasa bukan?
Bukan dewasa, tapi tua?haha
Ini foto ketika saya masih SMA, lebih cantik, manis dan natural ya? Daripada sekarang…
Haha..

Coba bandingkan… ?
Ini kebetulan aja yang ngambil fotonya bagus..xixix


Haha..piss...(peace)

dan masih banyak foto nice yang impossible untuk saya upload, hahaha
dan foto- foto itu terkadang bisa mengidentitaskan jati diri saya, siapa saya..meski kadang- kadang foto hanyalah fiktif belaka.